Thursday, April 15, 2010

DOUBLE (triple) CHOCOLATE BROWNIES



Menemukan resep brownies yang super nyoklat ini di blognya Mba Vania. Baru lihat fotonya saja sudah langsung ngiler dan tergiur untuk segera mencoba resepnya!
Resep asli by Martha Steward. Brownies ini mempunyai tekstur yang chewy dan fudgy di dalamnya tapi tetap dengan permukaan yang kering dan agak retak khas brownies panggang. Bagian dalamnya agak basah (jadi teringat sama Chocolate Molten Cake?), jadi ketika dimakan seperti ada coklat meleleh dalam mulut kita, it's just like heaven in your mouth! Teksturnya legit dan rasanya yang nyoklat abis sangat cocok bagi para chocolate slave alias penggemar coklat ^_^


(Fresh from the oven!)


(Potong-potong deh!)

Dalam resepnya dianjurkan untuk membiarkan brownies ini benar-benar dingin baru dipotong-potong, karena jika masih panas atau hangat si brownies akan terlalu lengket saat dipotong dikarenakan coklatnya masih leleh. Klo aku kemarin karena udah gak sabar nunggu browniesnya dingin, setelah uap panasnya hilang dan setengah dingin aku masukkan kulkas, hihihiiii...

Ini dia resepnya (in English ya, coz original recipe by Martha Steward). Padahal emang lagi males translate juga, heheee... ;)

Double Chocolate Brownies
Source : Martha Stewart Living Magazine, February 2004 - (15 years of delicious desserts).
Makes 9 large or 16 small squares.

Ingredients
6 tablespoons unsalted butter, plus more for pan ~ 90 gr
6 ounces coarsely chopped good-quality semisweet chocolate ~ 170 gr
1/4 cup unsweetened cocoa powder (not Dutch-process)
3/4 cup all-purpose flour
1/4 teaspoon baking powder
1/4 teaspoon salt
1 cup sugar
2 large eggs
2 teaspoons pure vanilla extract

Directions
1.Preheat oven to 350 degrees. Line a buttered 8-inch square baking pan with foil or parchment paper, allowing 2 inches to hang over sides. Butter lining (excluding overhang); set pan aside.
2.Put butter, chocolate, and cocoa in a heatproof medium bowl set over a pan of simmering water; stir until butter and chocolate are melted. Let cool slightly.
3.Whisk together flour, baking powder, and salt in a separate bowl; set aside.
4.Put sugar, eggs, and vanilla in the bowl of an electric mixer fitted with the whisk attachment, and beat on medium speed until pale, about 4 minutes. Add chocolate mixture; beat until combined. Add flour mixture; beat, scraping down sides of bowl, until well incorporated.
5.Pour batter into prepared pan; smooth top with a rubber spatula. Bake until a cake tester inserted into brownies (avoid center and edges) comes out with a few crumbs but is not wet, about 35 minutes. Let cool slightly in pan, about 15 minutes. Lift out brownies; let cool completely on a wire rack before cutting into squares.

Setelah dimakan, wow!!! Benar-benar nyoklat abis! Membuat aku mau lagi dan lagi, ga terasa sudah habis beberapa potong. Teksturnya berbeda dari brownies panggang yang selama ini pernah aku makan yang masih ada tekstur cakenya, yang satu ini memang seperti makan coklat saja. Memang karena jumlah coklat pekat yang dipakai lebih banyak dari resep yang lain, ditambah penggunaan coklat bubuk pula. Oya, aku juga taburkan chocolat chips di atas adonannya (dalam resep tidak ada). Lho jadinya Triple Chocolate Brownies donk?! :D

Thanks for sharing Mba Vania! ^_^

2 comments:

yunie rafly said...

mau dong resep in bhs indonesianya...bahan n cara membuatnya yah,coz aq juga sering buat brownies tapi tdk seperti ini....pse ya mbak ricke...thank u

nobi said...

1 cup itu kira2 berapa gram mba?

Post a Comment